• Home
  • Infomina
  • Pentingnya Perawatan Berkala Keramba Jaring Apung

Pentingnya Perawatan Berkala Keramba Jaring Apung

| Wed, 09 Jun 2021 - 10:51

Perlu dilakukan pengecekan terhadap Keramba Jaring Apung secara berkala agar tetap dalam kondisi prima, walau pada umumnya penyedia KJA mengklaim produk yang mereka buat bakal tetap kuat hingga puluhan tahun. 


Kerusakan yang umum terjadi pada Keramba Jaring Apung adalah putusnya tali jangkar. Kerusakan tali jangkar biasanya terjadi setelah pemasangan selama 2 tahun atau lebih. 


Kerusakan lain biasanya terjadi pada baut pengikat rangkaian KJA, sehingga perlu dilakukan pengecekan berkala. Apabila terjadi baut mengalami kelonggaran, segera diperbaiki dengan cepat.


Baca juga: Tahap Pembesaran untuk Ikan Kerapu Macan di KJA




Baca juga: Melihat Lebih Dekat Wisata Keramba Apung di Sumberkima Bali Utara


Masa penggunaan jaring rerata 3 hingga 4 tahun, tergantung bagaimana perawatannya. Apabila terlambat mengganti jaring, maka teritip banyak yang menempel sehingga susah untuk dicuci atau dilepaskan.  


Pemberian pakan jangan sampai meninggalkan sisa, karena sisa pakan di KJA jadi incaran ikan di luar budidaya seperti ikan buntal yang berbahaya dan merobek jaring.


Kerusakan pada jaring biasanya terjadi sobekan. Apabila ada bagian jaring yang sobek, segera lakukan perbaikan dengan cara menjahit.


Artikel asli


Artikel lainnya

Terkini 

STP Dorong Peningkatan Produksi Budidaya Nasional

Suri Tani Pemuka

873 hari lalu

  • verified icon2238
Terkini 

Kiat ”Murah” Aplikasi Probiotik

Minapoli

1456 hari lalu

  • verified icon3153
Terkini 

How Can Aquaculture Protect Our Oceans?

Minapoli

1800 hari lalu

  • verified icon4792
Terkini 

Rokhmin: Perikanan Inklusif Mampu Sejahterakan Rakyat RI

Minapoli

2069 hari lalu

  • verified icon2856