Resep Pindang Patin

| Fri, 13 Sep 2019 - 17:13

Bahan

Ikan patin, 1 kg

Jeruk nipis, peras airnya dan ambil 1 sendok makan

Daun salam, 3 lembar

Daun kemangi, secukupnya sesuai selera

Air asam Jawa atau asam biasa, secukupnya sesuai dengan selera

Kecap manis, 2 sendok makan

Guma merah sisir, 2 sendok makan

Gula pasir, secukupnya

Garam, secukupnya

 

Bumbu yang dipotong

Tomat merah segar, 5 buah

Tomat hijau segar, 5 buah

Cabai merah segar, 3 buah

Cabai rawit segar, 15 buah atau lebih, sesuai selera

 

Bumbu yang dimemarkan

Jahe, 5 cm

Serai, 3 batang

Lengkuas, 3 atau 5 cm

 

Bumbu yang dihaluskan:

Cabai merah, 5 buah. Bisa kurang atau lebih jumlahnya, sesuai dengan selera Anda

Bawang putih, 5 siung

Bawang merah, 5 siung

 

Cara Membuat:

1.       Cuci dan bersihkan ikan. Buang bagian dalamnya. Kemudian, baluri dengan air jeruk nipis. Diamkan sekitar 10 sampai 15 menit. Tiriskan.

2.       Haluskan bumbu yang harus dihaluskan menggunakan ulekan atau blender.

3.       Siapkan panci untuk merebus. Isi dengan air kurang lebih 1 liter. Rebus bumbu yang telah dihaluskan tersebut berikut jahe, serai, lengkuas, dan daun salamnya menggunakan api sedang.

4.       Masukan ikan patin dan satu per satu masukan sisa bahannya lainnya. Sebaiknya, agar terasa segar, potongan tomatnya dimasukan paling akhir. Kemudian, jika ikan sudah terlihat matang, segera beri bumbu dengan menambahkan garam, gula, dan air asam jawa secukupnya. Cicipi dan sesuaikan rasanya dengan selera Anda.

5.       Biarkan air rebusan mendidih dan ikannya matang.

6.       Setelah air mulai menyusut dan tekstur daging ikan patinnya terasa lembut, Anda bisa segera mengangkan dan menyajikannya.


Sumber : Resepmedia.com

Artikel lainnya

Fish2Eat 

Resep Sup Ikan Bandeng Khas NTB

Minapoli

1793 hari lalu

  • verified icon2766
Fish2Eat 

Ikan Kakap Panggang Mentega Tartar

Minapoli

1600 hari lalu

  • verified icon2513
Fish2Eat 

Udang Goreng Saus Telur Asin

Minapoli

1598 hari lalu

  • verified icon2202