Resep cumi khas Italia "Concertina Squid"

| Fri, 04 Oct 2019 - 16:03

Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 30 menit
Untuk: 4 porsi

Bahan
600 g (8 ekor) cumi-cumi
minyak goreng
150 g terung ungu
½ sdt garam
2 – 3 siung bawang putih, cincang halus
1 buah bawang bombai, iris membujur 1 cm
5 buah cabai rawit merah, iris halus
5 buah tomat ceri, belah dua
½ sdt garam
½  sdt merica hitam
1 sdt oregano kering
1 – 2 batang daun peterseli, cincang
10 g daun basil segar/½ sdt basil kering

Cara memasak:
1. Lepaskan kepala dari badan cumi-cumi, buang kantong tinta dan bagian yang keras yang berada di dalamnya.  Kupas kulit cumi-cumi, cuci bersih, lalu buat  keratan melintang selebar ½ - 1 cm di salah satu sisi badan cumi-cumi tidak sampai putus (seperti sisir).
2. Iris melintang terung ungu ukuran 1 cm, taburi dengan sedikit garam. Panaskan minyak yang banyak dalam wajan, goreng terung hingga lunak/matang, angkat, tiriskan.
3. Panaskan kembali 2 – 3 sdm minyak bekas menggoreng terung dalam wajan dengan api sedang. Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum, masukkan cabai iris, tomat ceri, garam, merica hitam, dan oregano, aduk hingga bahan layu.
4. Masukkan cumi-cumi, aduk hingga cumi-cumi berubah warna dan kaku (jangan terlalu lama memasak karena cumi-cumi akan menjadi liat).
5. Masukkan terung goreng, peterseli, dan basil, aduk sebentar hingga tercampur rata. Angkat, sajikan segera. 


Sumber : Primarasa

Artikel lainnya

Fish2Eat 

Resep Ikan Saus Kribang Daun Kesum Tabor Serundeng

Minapoli

1634 hari lalu

  • verified icon2247
Fish2Eat 

Resep Oseng Kerang Dara

Minapoli

1508 hari lalu

  • verified icon4984
Fish2Eat 

Resep Pepes Kepiting Khas Kalimantan Timur

Minapoli

1801 hari lalu

  • verified icon6330