• Home
  • Infomina
  • Protein Skimmer dalam Teknologi Recirculating Aquaculture System (RAS)

Protein Skimmer dalam Teknologi Recirculating Aquaculture System (RAS)

| Tue, 28 Sep 2021 - 11:17

Persyaratan terpenting dari teknologi Recirculating Aquaculture System (RAS) adalah kemampuan untuk mempertahankan kualitas air sehingga ikan yang dibudidayakan bisa tumbuh dan berkembang secara optimal.


Tahapan proses dalam teknologi RAS meliputi (a) Solid Removal, menghilangkan limbah padat yang mencemari air seperti sisa pakan dan feses, tahap ini, bisa dilakukan penyaringan secara fisik. (b) Biofiltration, tahap ini untuk menghilangkan bahan pencemar yang tidak terlihat seperti amonia. (c) Dissolve gas control, tahapan terakhir, yaitu dengan menambah jumlah oksigen terlarut sehingga air yang dilepaskan kaya akan oksigen terlarut yang baik untuk ikan budidaya. Setelah melewati tahapan tersebut, air bisa dikembalikan lagi ke dalam kolam. 


Oleh karena itu tahapan penyaringan secara fisik merupakan salah tahapan yang krusial. Tahapan ini untuk menghilangkan limbah padat organik berupa feses dan sisa pakan. Jika komponen/alat untuk penyaringan fisik ini tidak berfungsi, limbah organik yang terlarut akan langsung mengalir unit Biofilter; menyebabkan penyumbatan karena pori dari Biofilter sangat kecil.


Baca juga: Mengenal Lebih Jauh Sistem Akuakultur Resirkulasi (Recirculating Aquaculture System)


Penyumbatan ini mengurangi kemampuan proses nitrifikasi Biofilter juga menyebabkan tangki meluap. Meski penyumbatan tidak berlangsung tiba-tiba namun situasi ini mengakibatkan masa pakai Biofilter berkurang. Padatan terlarut yang tinggi juga menyebabkan kekeruhan yang tinggi sehingga proses disinfeksi oleh Unit Ultraviolet menurun. 


Salah satu cara untuk menyaring limbah padatan terlarut ialah dengan Foam Separation Treatment atau sering disebut Protein Skimmer Unit. Prinsip kerja dari alat ini adalah memisahkan bahan padat terlarut dalam air dengan cara pengapungan melalui gelembung - gelembung udara yang ditiupkan ke dalam kolom air melalui interaksi electrostatic (Gambar 1). 



Gambar 1. Proses adsorpsi padatan terlarut dalam gelembung (Sumber : Yoshihisa Yamamoto) 


Dalam bak budidaya, proses ini sering dianggap sebagai proses tiruan untuk menduplikasi fenomena alam yang terjadi di pantai pada saat cuaca berangin. Pada kondisi seperti itu biasanya laut sering mendamparkan buih – buih ke pantai dengan membawa padatan terlarut yang menempel pada buih – buih tersebut, dan mengendapkannya.


Baca juga: Probiotik, Imunostimulan, dan Manajemen Kualitas Air


Menurut Yoshihisa Yamamoto dalam buku “Application of Recirculation Aquaculture System in Japan (2017)” menjelaskan tahapan pemisahan padatan terlarut dalam air menggunakan Protein Skimmer sebagai berikut : (1) Pembentukan gelembung mikro, (2) Proses adsorpsi padatan terlarut ke dalam gelembung (3) Memperbesar ukuran gelembung melalui proses penyatuan dan penggabungan antar gelembung (4) Proses kohesi padatan terlarut oleh gelembung besar (5) Terbentuk busa (6) Mengeluarkan busa dari air melalui tekanan udara. Adapun desain umum protein skimmer bisa dilihat pada Gambar 2. sebagai berikut:



Gambar 2. Desain alat protein skimmer


Sumber: LR MPHP - BRSDM KKP

Artikel lainnya