Cara Pembenihan Budidaya Ikan Bandeng

| Fri, 23 Jun 2023 - 14:37

Ikan bandeng merupakan jenis ikan memiliki protein tinggi. ikan Bandeng adalah ikan yang mengonsumsi makanan berupa tumbuhan dengan berat kisaran 0,6 kg pada usia 5-6 bulan. Usia tersebut merupakan waktu yang tepat untuk panen budidaya ikan bandeng. Ada beberapa tahap dalam melakukan budidaya ikan bandeng. Indukan Bandeng dengan kualitas unggul akan menurunkan sifat-sifatnya kepada anaknya.


Ciri-Ciri ikan bandeng yang berkualitas:

Gerakan Lincah dan normal, Bentuk Normal, Perbandingan panjang dan berat ideal, Ukuran Kepala Relatif Kecil, Diantara satu peranakan pertumbuhanya paling cepat, Susunan Sisik Teratur, Licin, Mengkilat, tidak ada yang luka.


Ikan Bandeng digolongkan sebagai ikan Herbivora atau pemakan tumbuhan, jika dipelihara di dalam tambak, ikan ini lebih suka memakan “klekap” yaitu kehidupan komplek yang terdiri dari ganggang kersik (Bacillariopyceae), bakteri, protozoa, cacing dan udang renik yang sering juga disebut “Microbenthic Biological Complex”, yang berada di dasar perairan


Ikan bandeng termasuk dalam famili Chanidae (milk fish) yaitu jenis ikan yang mempunyai bentuk memanjang, padat, pipih (compress) dan oval. Taksonomi dan klasifikasi ikan bandeng adalah sebagai berikut:

Kingdom               : Animalia
Filum                      : Chordata
Subfilum               : Vertebrata
Kelas                       : Osteichthyes
Subkelas               : Teleostei
Ordo                       : Malacopterygii
Famili                    : Chanidae
Genus                    : Chanos
Spesies                 : Chanos chanos Forskall
Nama dagang   : Milkfish
Nama lokal        : Bolu, muloh, ikan agam




Artikel terkait: Usaha Budidaya Ikan Bandeng Semi Intensif agar Produksi Meningkat


A. Kriteria Kolam Pemijahan Pembenihan Ikan Bandeng


Persiapan Makanan untuk benih-benih ikan bandeng,  karena jumlah anakan ikan bandeng sangat banyak perlu diperhatikan jumlah makanan yang tersedia, seperti Chlorella sp dan Rotifera. Ikan bandeng yang rata-rata bertelur lebih dari 100.000 telur memberikan dampak cepatnya, jumlah makanan yang disediakan akan habis. Makan perlu budidaya tambahan, seperti budidaya Chlorella, budidaya rotifera dan budidaya artemia. Setelah persiapan makanan selesai persiapan selanjutnya sebagai berikut :


Persiapan Wadah Untuk Indukan


1) Persiapan Kolam dan Wadah Pengangkutan: Syarat Fasilitas budidaya higienis, siap dipakai dan bebas cemaran. 

2) Bak pengankutan dan kolam,  sebelum digunakan dibersihkan atau dicuci dengan sabun detergen dan disikat lalu dikeringkan 2-3 hari. 

3) Pembersihan bak dapat juga dilakukan dengan cara membasuh bagian dalam bak kain yang dicelupkan ke dalam chlorine 150 ppm (150 mil larutan chlorine 10% dalam 1 m 3 air) dan didiamkan selama 1~2 jam dan dinetralisir dengan larutan Natrium thiosulfat dengan dosis 40 ppm atau desinfektan lain  formalin 50 ppm. 

4) Menyiapkan alat-alat budidaya seperti pompa, genset dan blower untuk mengantisipasi kerusakan pada saat proses produksi. 


B. Persiapan Indukan Ikan Bandeng


Memilih Induk dengan kualitas unggul akan menurunkan sifat-sifatnya kepada keturunannya, Ciri-cirinya :

1) Bentuk ikan bandeng normal, perbandingan panjang dan berat ideal.

2) Ukuran kepala relatif kecil, diantara satu peranakan pertumbuhannya paling cepat.

3) Susunan sisik teratur, licin, mengkilat, tidak ada luka.

4) Gerakan lincah dan normal.


Pemilihan Indukan Ikan Bandeng


1) Ikan bandeng memiliki Berat induk lebih dari 5 kg atau panjang antara 55~60 cm

2) Pemeriksaan jenis kelamin dilakukan dengan cara mem-bius ikan dengan 2 phenoxyethanol dosis 200~300 ppm. Setelah ikan melemah kanula dimasukan ke-lubang kelamin sedalam 20~40 cm tergantung dari panjang ikan dan dihisap. Pemijahan (striping) dapat juga dilakukan terutama untuk induk jantan. 

3) Diameter telur yang diperoleh melalui kanulasi dapat digunakan untuk menentukan tingkat kematangan gonad. Induk yang mengandung telur berdiameter lebih dari 750 mikron sudah siap untuk dipijahkan.

4) Induk jantan yang siap dipijahkan adalah yang mengandung sperma tingkat III yaitu pejantan yang mengeluarkan sperma cukuk banyak sewaktu dipijat dari bagian perut kearah lubang kelamin.


Perawatan Indukan  Ikan Bandeng


1) Perawatan Induk ikan bandeng berbobot 4~6 kg/ekor dipelihara pada kepadatan satu ekor per 2~4 m 3 dalam bak berbentuk bundar yang dilengkapi aerasi sampai kedalaman 2 meter.

2) Pergantian air 150 % per hari dan sisa makanan disiphon setiap 3 hari sekali. Ukuran bak induk lebih besar dari 30 ton.

3) Pemberian pakan dengan kandungan protein sekitar 35 % dan lemak 6~8 % diberikan 2~3 % dari bobot bio per hari diberikan 2 kali per hari yaitu pagi dan masa sore.

4) Salinitas 30~35 ppt, oksigen terlarut . 5 ppm, amoniak < 0,01 ppm, asam belerang < 0,001 ppm, nirit < 1,0 ppm, pH; 7~85 suhu 27~33 0 C.


Kematangan Gonad Ikan bandeng


Ikan bandeng akan mengalami kedewasan. Untuk mematangkan gonad ikan, memungkinkan jumlah maksimal telur yang dikeluarkan akan lebih banyak dari pada pemijahan alami, bisa melebihi 10 x lipat pemijahan alami.

a) Penyuntikan Hormon, cara penyuntikan dan implantasi menggunakan implanter khusus. Jenis hormon yang lazim digunakan untuk mengacu pematangan gonad dan pemijahan bandeng LHRH –a, 17 alpha methiltestoteron dan HCG.

b) Implantasi pelet hormon dilakukan setiap bulan pada pagi hari saat pemantauan perkembangan gonad induk jantan maupun betina dilakukan LHRH-a dan 17 alpha methiltestoteren masing-masing dengan dosis 100~200 mikron per ekor (berat induk 3,5 sampai 7 kg).


Baca juga: Pakan Ikan Bandeng Terbaik untuk Budidaya Efektif dan Ikan Tumbuh Optimal


C. Cara Pembenihan Budidaya Ikan Bandeng


Cara Pemijahan Secara Alami

1) Ukuran bak induk 30-100 ton dengan kedalaman 1,5-3,0 meter berbentuk bulat dilengkapi aerasi kuat menggunakan “diffuser” sampai dasar bak serta ditutup dengan jaring. 

2) Pergantian air minimal 150 % setiap hari.

3) Kepadatan tidak lebih dari satu induk per 2-4 m3 air.

4) Pemijahan umumnya pada malam hari. Induk jantan mengeluarkan sperma dan induk betina mengeluarkan telur sehingga fertilisasi terjadi secara eksternal.


Cara Pemijahan Buatan

1) Pemijahan buatan dilakukan melalui rangsangan hormonal. Hormon berbentuk cair diberikan pada saat induk jantan dan betina sudah matang gonad sedang hormon berbentuk padat diberikan setiap bulan (implantasi).

2) Induk bandeng akan memijah setelah 2-15 kali implantasi tergantung dari tingkat kematangan gonad. Hormon yang digunakan untuk implantasi biasanya LHRH –a dan 17 alpha methyltestoterone pada dosis masing-masing 100-200 mikron per ekor induk (> 4 Kg beratnya).

3) Pemijahan induk betina yang mengandung telur berdiameter lebih dari 750 mikron atau induk jantan yang mengandung sperma tingkat tiga dapat dipercepat dengan penyuntikan hormon LHRH- a pada dosis 5.000-10.000IU per Kg berat tubuh.

4) Volume bak 10-20 kedalaman 1,5-3,0 meter berbentuk bulat terbuat dari serat kaca atau beton ditutup dengan jaring dihindarkan dari kilasan cahaya pada malam hari untuk mencegah induk meloncat keluar tangki.


D. Penanganan Telur Ikan Bandeng


Telur ikan bandeng yang dibuahi berwarna transparan, mengapung pada salinitas > 30 ppt, sedang tidak dibuahi akan tenggelam dan berwarna putih keruh. 

Selama inkubasi, telur harus diaerasi yang cukup hingga telur pada tingkat embrio. Sesaat sebelum telur dipindahkan aerasi dihentikan. Selanjutnya telur yang mengapung dipindahkan secara hati-hati ke dalam bak penetasan/perawatan larva. Kepadatan telur yang ideal dalam bak penetasan antara 20-30 butir per liter.

Masa kritis telur terjadi antara 4-8 jam setelah pembuahan. Dalam keadaan tersebut penanganan dilakukan dengan sangat hati-hati untuk menghindarkan benturan antar telur yang dapat mengakibatkan menurunnya daya tetas telur. Pengangkatan telur pada fase ini belum bisa dilakukan.

Setelah telur dipanen dilakukan desinfeksi telur yang menggunakan larutan formalin 40 % selama 10-15 menit untuk menghindarkan telur dari bakteri, penyakit dan parasit. 


E. Pemeliharaan Larva Ikan Bandeng


Air media pemeliharaan larva yang bebas dari pencemaran, suhu 27-31 0 C salinitas 30 ppt, pH 8 dan oksigen 5-7 ppm diisikan kedalam bak tidak kurang dari 100 cm yang sudah dipersiapkan dan dilengkapi sistem aerasi dan batu aerasi dipasang dengan jarak antara 100 cm batu aerasi.

Larva umur 0-2 hari kebutuhan makananya masih dipenuhi oleh kuning telur sebagai cadangan makanannya. Setelah hari kedua setelah ditetaskan diberi pakan alami yaitu chlorella dan rotifera. Masa pemeliharaan berlangsung 21-25 hari saat larva sudah berubah menjadi Benih / nener.

Pada hari ke nol telur-telur yang tidak menetes, cangkang telur larva yang baru menetas perlu disiphon sampai hari ke 8-10 larva dipelihara pada kondisi air stagnan dan setelah hari ke 10 dilakukan pergantian air 10% meningkat secara bertahap sampai 100% menjelang panen.

Masa kritis dalam pemeliharaan larva biasanya terjadi mulai hari ke 3-4 sampai ke 7-8. Untuk mengurangi jumlah kematian larva, jumlah pakan yang diberikan dan kualitas air pemeluharan perlu terus dipertahankan pada kisaran optimal.

Benih / Nener yang tumbuh normal dan sehat umumnya berukuran panjang 12-16 mm dan berat 0,006-0,012 gram dapat dipelihara sampai umur 25 hari saat penampakan morfologisnya sudah menyamai bandeng dewasa.


Seputar ikan bandeng: Polikultur Udang Galah dengan Bandeng


F. Pemberian Makanan Alami


Menjelang umur 2-3 hari atau 60-72 jam setelah menetas, larva sudah harus diberi rotifera (Brachionus plicatilis) sebagai makanan sedang air media diperkaya chlorella sp sebagai makanan rotifera dan pengurai metabolit.

Kepadatan rotifera pada awal pemberian 5-10 ind/ml dan meningkat jumlahnya sampai 15-20 ind/ml mulai umur larva mencapai 10 hari. Berdasarkan kepadatan larva 40 ekor/liter, jumlah chlorella : rotifer : larva = 2.500.000: 250 : 1 pada awal pemeliharaan atau sebelum 10 hari setelah menetas, atau = 5.000.000 : 500:1 mulai hari ke 10 setelah menetas.

Pakan buatan (artificial feed) diberikan apabila jumlah rotifera tidak mencukupi pada saat larva berumur lebih dari 10 hari. Sedangkan penambahan Naupli artemia tidak mutlak diberikan tergantung dari kesediaan makanan alami yang ada.

Perbandingan yang baik antara pakan alami dan pakan buatan bagi larva bandeng 1 : 1 dalam satuan jumlah partikel. Pakan buatan yang diberikan sebaiknya berukuran sesuai dengan bukaan mulut larva pada tiap tingkat umur dan mengandung protein sekitar 52%. Berupa. Pakan buatan komersial yang biasa diberikan untuk larva udang dapat digunakan sebagai pakan larva bandeng. 


G. Panen Benih Ikan Bandeng


Panen dan Distribusi Telur


Dengan memanfaatkan arus air dalam tangki pemijahan, telur yang telah dibuahi dapat dikumpulkan dalam bak penampungan telur berukuran 1x5,5x0,5 m yang dilengkapi saringan berukuran 40x40x50 cm, biasa disebut egg collector, yang ditempatkan di bawah ujung luar saluran pembuangan. Pemanenan telur dari bak penampungan dapat dilakukan dengan menggunakan plankton net berukuran mata 200-300 mikron dengan cara diserok. 

Telur yang terambil dipindahkan ke dalam akuarium volume 30-100 liter, diareasi selama 15-30 menit dan didesinfeksi dengan formalin 40 % pada dosis 10 ppm selama 10-15 menit sebelum diseleksi. Sortasi telur dilakukan dengan cara meningkatkan salinitas air sampai 40 ppt dan menghentikan aerasi. Telur yang baik terapung atau melayang dan yang tidak baik mengendap. 

Persentasi telur yang baik untuk pemeliharaan selanjutnya harus lebih dari 50 %. Kalau persentasi yang baik kurang dari 50 %, sebaiknya telur dibuang. Telur yang baik hasil sortasi dipindahkan kedalam pemeliharaan larva atau dipersiapkan untuk didistribusikan ke konsumen yang memerlukan dan masih berada pada jarak yang dapat dijangkau sebelum telur menetas ( ± 12 jam).


Distribusi Telur


1) Pengangkutan telur dapat dilakukan secara tertutup menggunakan kantong plastik berukuran 40x60 cm, dengan ketebalan 0,05 – 0,08 mm yang diisi air dan oksigen murni dengan perbandingan volume 1:2 dan dipak dalam kotak styrofoam. 

2) Makin lama transportasi dilakukan disarankan makin banyak oksigen yang harus ditambahkan. Kepadatan maksimal untuk lama angkut 8 – 16 jam pada suhu air antara 20 – 25 0 C berkisar 7.500-10.000 butir/liter. 

3) Suhu air dapat dipertahankan tetap rendah dengan cara menempatkan es dalam kotak di luar kantong plastik. 

4) Pengangkutan sebaiknya dilakukan pada pagi hari untuk mencegah telur menetas selama transportasi. Ditempat tujuan, sebelum kantong plastik pengangkut dibuka sebaiknya dilakukan penyamaan suhu air lainnya. 

5) Apabila kondisi air dalam kantong dan diluar kantong sama maka telur dapat segera dicurahkan ke luar.


Panen dan Distribusi Benih atau Nener


1) Pemanenen sebaiknya diawali dengan pengurangan volume air, dalam tangki benih kemudian diikuti dengan menggunakan alat panen yang dapat disesuaikan dengan ukuran Benih / nener, memenuhi persyaratan hygienis dan ekonomis. 

2) Serok yang digunakan untuk memanen benih harus dibuat dari bahan yang halus dan lunak berukuran mata jaring 0,05 mm (gambar XI.3) supaya tidak melukai Benih / nener. 

3) Benih / Nener tidak perlu diberi pakan sebelum dipanen untuk mencegah penumpukan metabolit yang dapat menghasilkan amoniak dan mengurangi oksigen terlarut secara nyata dalam wadah pengangkutan.


Panen dan Distribusi Induk


Panen induk harus diperhatikan kondisi pasang surut air dalam kondisi air surut volume air tambak dikurangi, kemudian diikuti penangkapan dengan alat jaring yang disesuaikan ukuran induk, dilakukan oleh tenaga yang terampil serta cermat. Seser / serok penangkap sebaiknya berukuran mata jaring 1 cm agar tidak melukai induk. 

Pemindahan induk dari tambak harus menggunakan kantong plastik yang kuat, diberi oksigen serta suhu air dibuat rendah supaya induk tidak luka dan mengurangi stress. 

Pengangkutan induk dapat menggunakan kantong plastik, serat gelas ukuran 2 m 3 , oksigen murni selama distribusi. Kepadatan induk dalam wadah 10 ekor/m 3 tergantung lama transportasi. 

Suhu rendah antara 25 – 27 0 C dan salinitas rendah antara 10-15 ppt dapat mengurangi metabolisme dan stress akibat transportasi. Aklimatisasi induk setelah transportasi sangat dianjurkan untuk mempercepat kondisi induk pulih kembali.


Informasi lainnya: 6 Manfaat Ikan Bandeng untuk Kesehatan Kaya Nutrisi


Artikel ini pertama kali dipublikasikan oleh Alam Ikan. Ketepatan informasi yang terdapat di dalamnya di luar tanggung jawab Minapoli.


Cek juga panduan budidaya ikan bandeng dari Suksespedia, pada video berikut:


Sumber: Youtube Suksespedia



Artikel lainnya

Terkini 

Outlook Perikanan 2019, Sukses Digelar

Trobos Aqua

2071 hari lalu

  • verified icon2634
Terkini 

Dissolved and Suspended Solids in Aquaculture Systems

Minapoli

1338 hari lalu

  • verified icon3845