Lowongan Kerja Akuakultur di eFishery

| Fri, 10 Mar 2023 - 13:34

Dibuka lowongan kerja akuakultur terbaru pada posisi Ahli Budidaya Udang di eFishery untuk wilayah Bandung pada tahun 2023 ini. eFishery adalah startup akuakultur yang bergerak di bidang teknologi automatic feeder budidaya udang. Berikut merupakan deskripsi lowongan kerja akuakultur pada perusahaan tersebut:


Persyaratan:

- Minimum D3/D4/S1 Perikanan atau memiliki pengetahuan yang dalam terkait akuakultur (khususnya budidaya udang)

- Minimum berpengalaman dibidang budidaya udang 3 tahun

- Memiliki pengalaman dan pengetahuan berbudidaya udang

- Memiliki passion yang besar dalam penelitian dan studi literatur

- Memiliki pemikiran analitis dan kritis yang baik

- Memiliki keterampilan komunikasi interpersonal dan berkinerja baik dalam kerja sama tim


Pekerjaan yang dilakukan:

- Membuat perencanaan detail untuk eksekusi riset berbasis sistem budidaya (termasuk timeline dan kebutuhan RAB maupun MPP)

- Melakukan monitoring keberjalanan riset (selama masa budidaya)

- Memastikan semua data terkumpul selama riset berlangsung

- Mengoordinasikan tujuan dari riset kepada pelaksana riset maupun seluruh pihak yang terlibat dalam riset

- Membuat analisis hasil eksekusi riset berdasarkan data, pengamatan lapangan, maupun fenomena yang muncul selama riset berlangsung


Pendaftaran: Daftarkan diri Anda ke laman Loker Ahli Budidaya Udang di eFishery


Dapatkan informasi lowongan kerja secara rutin, langsung ke akun telegram Anda melalui TalentaMina. Daftar disini!



Artikel lainnya

Lowongan Kerja 

Lowongan Kerja Perikanan di Aruna

Minapoli

1304 hari lalu

  • verified icon3025
Lowongan Kerja 

Lowongan Kerja Perikanan di Tiran Group

Minapoli

1307 hari lalu

  • verified icon4008
Lowongan Kerja 

Lowongan Kerja Perikanan di PT Surya Timur Sakti Jatim

Minapoli

1327 hari lalu

  • verified icon3229
Lowongan Kerja 

Lowongan Kerja Akuakultur di eFishery

eFishery

648 hari lalu

  • verified icon2209